
Madiun, 4 Oktober 2024 — MTsN 5 Madiun melaksanakan kegiatan Aksi Bergizi yang diikuti oleh seluruh siswa kelas 8. Acara ini berlangsung pada hari Jumat, 4 Oktober 2024, dimulai pukul 07.00 hingga 08.00. Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan pentingnya hidup sehat melalui pola makan yang bergizi dan kebiasaan berolahraga.
Kegiatan dimulai dengan senam sehat yang dipandu oleh pengurus OSIM. Para siswa dengan penuh semangat mengikuti gerakan senam yang dirancang untuk meningkatkan kebugaran fisik. Senam ini juga menjadi sarana untuk menggerakkan seluruh tubuh, menghilangkan rasa penat, sekaligus meningkatkan kesehatan jantung dan paru-paru.

Setelah selesai senam, acara dilanjutkan dengan makan bergizi yang terdiri dari nasi sebagai sumber karbohidrat, lauk pauk kaya protein, sayur-sayuran hijau yang mengandung banyak vitamin, serta buah segar sebagai pencuci mulut.
Kepala MTsN 5 Madiun, dalam sambutannya, menyampaikan pentingnya menjaga kesehatan melalui pola makan yang seimbang dan olahraga teratur. “Kegiatan ini diharapkan bisa menjadi kebiasaan baik yang terus dilakukan oleh para siswa, tidak hanya di sekolah tetapi juga di rumah,” ujar beliau. Dengan kegiatan Aksi Bergizi ini, MTsN 5 Madiun berkomitmen untuk terus mendukung peningkatan kesehatan siswa, sejalan dengan program pemerintah dalam mewujudkan generasi yang sehat dan cerdas.[humas]